Olahraga

Hadiri Pembukaan Turnamen Sabsel Cup I. Muh. Azhal Arifin Sebut Pemuda Sabsel Mulai Ukir Sejarahnya

285
×

Hadiri Pembukaan Turnamen Sabsel Cup I. Muh. Azhal Arifin Sebut Pemuda Sabsel Mulai Ukir Sejarahnya

Sebarkan artikel ini

KABARTA.ID Luwu Utara – Ketua Umum Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Luwu Utara Muh. Azhal Arifin Menghadiri Pembukaan Turnamen Sepakbola Sabbang Selatan Cup I Tahun 2022 yang dibuka langsung secara resmi oleh Bupati Indah Putri Indriani di lapangan sepakbola Desa Buangin Kecamatan Sabbang Selatan, Luwu Utara. Senin (Sore), 05/09/2022.

Sebelum jalannya pertandingan, Muh. Azhal Arifin selaku ketua umum Askab PSSI Luwu Utara yang memiliki peranan serta tanggungjawab penuh pada persepakbolaan di Kabupaten yang bertajuk Bumi Lamaranginang itu memberikan apresiasi serta arahan kepeda seluruh unsur yang terlibat baik itu penonton atau supporter, seluruh Club yang akan berlaga pada turnamen tersebut, serta para panitia pelaksana Sabsel Cap I tahun 2022.

Foto Ketua Askab PSSI Luwu Utara, Muh. Azhal Arifin saat memberi Arahan kepada pemain dan penonton sebelum pertandingan dimulai.

“Pertama-tama apresiasi yang setinggi-tingginya saya sampaikan kepada seluruh pemuda-pemudi Kecamatan Sabbang Selatan, sekaligus panitia pelaksana Sabsel Cup I Tahun 2022 yang telah menggelar turnamen sepakbola perdana di kecamatan yang tergolong baru di Luwu Utara dengan persiapan waktu yang sangat singkat menurut saya”. Ujar Muh. Azhal Arifin dalam sambutannya.

Baca Juga:  Indah Undang Investor Bangun Amenitas Desa Wisata Rinding Allo

Sambung, “Jujur sebelumnya saya ragu untuk mengeluarkan surat rekomendasi ijin kegiatan dikarenakan selain sabsel ini memiliki histori salah satu daerah rawan konfik di Luwu Utara, perencanaan kegiatannya juga sangat singkat karena mulai digagas pada malam HUT RI  namun setelah berbincang dan mendengar penjelasan panitia pelaksana tepatnya 17 hari yang lalu akhirnya kita berikan dan alhamdulillah, terbukti hari ini sudah terlaksana dan kedepan ini akan menjadi sejarah tersendiri bagi kita semua bahwa Kecamatan Sabbang Selatan memiliki Pemuda-pemudi yang bisa bersaing, bisa bertindak serta berbuat kreatif dalam waktu yang tergolong singkat”.

Selain itu, Muh. Azhal Arifin yang juga merupakan salah satu legislator dari fraksi partai golkar yang menjabat sebagai Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Luwu Utara menegaskan kepada seluruh unsur yang terlibat dalam turnamen ini agar memahami segala bentuk aturan dan resiko yang ada dalam permainan bola, agar dapat meminimalisir kesalah pahaman ketika pertandingan berlangsung.

“Saya harap kepada seluruh unsur, baik itu penonton atau supporter, pemain dan panitia agar mengerti tentang segala kemungkinan yang akan terjadi di lapangan, agar tidak adanya perselisihan yang menyebabkan keributan, dan jika dalam pertandingan ada lawan yang terjatuh sebaiknya kita rangkul karena juara sejati adalah mereka yang selalu merangkul lawannya.

Baca Juga:  Dibawah Kepemimpinan IDP, LUTRA Berhasil Raih Penghargaan Kabupaten Layak Anak Kategori Nindya

Begitupun penonton atau supporter kiranya selalu bijak dan menjadikan turnamen ini sebagai ajang silaturrahmi, kejadian pada saat pertandingan hanya berlaku di lapangan dan itu urusan wasit, apa lagi wasit kita ini sudah terlatih dan profesional, maka itu saya harap kita sukseskan kegiatan yang telah digagas para pemuda kita hingga akhirnya menjadi sejarah yang baik untuk para generasi muda di Sabsel ini”. Kunci Azhal.

Ditempat yang sama, Bupati Luwu Utara, Indah Putri indriani dalam sambutannya saat membuka kegiatan Turnamen Sepakbola Sabbang Selatan Cup I mengungkapkan bahwa kehadiran dirinya pada kesempatan ini merupakan komitment pemerintah daerah untuk kembali menggairahkan semangat olahraga di Kabupaten Luwu Utara setelah beberapa tahun lalu vakum akibat pandemi covid-19 yang melanda seluruh penjuru dunia.

”Terimakasih kepada para pemuda-pemudi sabbang selatan yang telah mengambil peran melaksanakan kegiaatan ini, seperti yang kita ketahui bahwa saat pandemi melanda dunia hampir seluruh kegiatan olahraga dihentikan maka dari itu pemerintah daerah sejatinya akan selalu mensupport dan mendukung” Ungkap Indah Putri Indriani yang juga merupakan Ketua Umum PDP II Partai Golkar Luwu Utara.

Baca Juga:  Bupati Indah Putri Indriani Buka Kegiatan Pekan Panutan Pajak Tahun 2022

“Selamat bertanding, Kalah menang itu biasa, tetap junjung sportifitas, jalin silaturahmi, semoga dengan hadirnya turnamen ini akan muncul lagi turnamen-turnamen berikutnya yang akan menjadi penanda Bangkitnya olahraga khususnya sepakbola di kabupaten Luwu utara, dan yang terpenting saya titipkan kegiatan ini kepada kita semua agar menjaga dan menghadirkan keamanan selama kegiatan ini berlangsung.” Pinta Bupati IDP selaku orang nomor satu di luwu utara sekaligus membuka kegiatan Turnamen Sabbang Selatan Cup I Tahun 2022.

Foto keseruan Bupati Luwu Utara IDP, didampingi Sekda,Ketua PSSI, Camat dan Kades Sabsel menghibur masyarakat yg diguyur hujan dengan cara mengajak salah satu warganya bermain adu finalti saat pertandingan babak pertama dijeda.

Diketahui, dari laporan ketua panitia pelaksana M. Ayub Annur, Turnamen Sabbang Selatan Cup I ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatan Hut RI dan 4 dekade kecamatan sabbang selatan yang mulai digagas pada malam tanggal 17 Agustus 2022 dengan tujuan mempersatukan pemuda se-sabbang selatan dan dipelopori oleh beberapa perwakilan pemuda yang mengatasnaman “Pemuda Pemerhati Sabbang Selatan” (PIS) .
Sebanyak 24 club yang akan berlaga pada turnamen ini dan terdiri dari 14 club perwakilan Kecamatan Sabbang Selatan, 6 Club dari Kecamatan Sabbang dan 4 dari organisasi Kepemudaan di Luwu Utara yang akan berlaga selama 23 hari kedepan dimulai dari tanggal 05 September 2022 s.d 28 September 2022.(As)