Pemerintahan

Bupati Serahkan Ribuan Paket Bantuan di Bone Utara

228
×

Bupati Serahkan Ribuan Paket Bantuan di Bone Utara

Sebarkan artikel ini

KABARTA.ID, WATAMPONE- Bupati Bone Bupati Bone Dr HA Fahsar M Padjalangi, M Si didampingi Wakil Bupati Bone Drs. H. Ambo Dalle, MM menyerahkan ribuan dos bantuan untuk masyarakat terdampak banjir di wilayah utara Kabupaten Bone, Selasa (21/7/2020).

Ada empat kecamatan di wilayah utara Bone atau yang biasanya disebut Bone Utara terdampak banjir. Yakni Kecamatan Ajangale, Kecamatan Dua Boccoe, Kecamatan Cenrana, dan Kecamatan Tellu Siattinge.

Hadir pula Ketua DPRD Bone Irwandi Burhan, Kapolres Bone AKBP Try Handako Wijaya Putra S.I.K, Dandim 1407 Bone Letkol Inf Mustamin, S.E, Plt Sekda Bone A Muh Yamin, Danyon C Pelopor Kompol Nur Ichsan S.Sos, kepala OPD Bone lainnya.

Bupati bersama rombongan mengantarkan langsung bantuan itu di tiga kecamatan paling besar terdampak banjir Bone Utara, Ajangale, Dua Boccoe, dan Cenrana.

Baca Juga:  Kejaksaan Sosialisasi Jaga Desa di Tandang Palie

Adapun jumlah bantuan yang diserahkan di empat kecamatan yakni terdiri dari 3000 dos mie instan, 3000 dos air mineral gelas, 3000 bungkus gula pasir satu liter.

Bantuan itu diterima masing-masing Camat Ajangale Amirat, Camat Dua Boccoe A Musafir, dan Plt Camat Cenrana Amin Kadir.

Bupati Bone Dr.H. A. Fahsar M Padjalangi menuturkan penyerahan bantuan 9000 dos sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Daerah Bone.

“Bantuan pemerintah daerah ini sebagai bentuk kepedulian saudara kita terdampak banjir, jangan sampai perhatian bantuan ke Masamba melebihi perhatian kita ke daerah sendiri,” kata Bupati Bone saat menyerahkan bantuan di Desa Uloe, Kecamatan Dua Boccoe.

Sementara itu Kepala Pelaksana BPBD Bone Dray Vibrianto menuturkan sebanyak 9000 dos bantuan yang diserahkan berdasarkan 4.763 Kepala Keluarga(KK) terdampak banjir.

Baca Juga:  Mutasi Besar-besaran, Bupati Bone Lantik 743 Pejabat Struktural

“Jumlah bantuan yang kami serahkan berdasarkan data Kepala Keluarga terdampak banjir di Bone Utara,” kata Dray Vibrianto.

Diketahui, Kecamatan Ajangale sebanyak 1447 KK terdampak banjir, Dua Boccoe ada 1857 KK, Tellu Siattinge ada 456 KK, dan Cenrana ada 1003 KK.

Selain menyerahkan bantuan, Bupati Bone dan rombongan juga meninjau sejumlah wilayah terdampak banjir.(AJ).