Olahraga

Prancis Pulangkan Ronaldo CS, Setelah Menang Lewat Adu Pinalti Atas Portugal di Piala Euro

2831
×

Prancis Pulangkan Ronaldo CS, Setelah Menang Lewat Adu Pinalti Atas Portugal di Piala Euro

Sebarkan artikel ini

KABARTA ID – Timnas Portugal kalah dramatis lewat adu tendangan penalti melawan Timnas Prancis pada perempat final Euro 2024 di Stadion Volksparkstadion, Hamburg, Sabtu 6 Juli 2024 dini hari WIB.

Selama 120 menit kedua tim bermain kacamata 0-0. Dalam adu tendangan penalti, Joao Felix gagal menjalankan tugasnya. Sementara lima pemain Prancis sukses menjadi algojo. Portugal kalah 3-5 (0-0), dan ini menjadi akhir dari kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Eropa.

Babak pertama, Selecao das Quenas, julukkan Portugal sempat membuka peluang lewat Bruno Fernandes, namun hanya menghasilkan sepak pojok. Les Bleus, julukkan Prancis, membalas lewat sepakan keras Theo Hernandez yang bisa diblok Diogo Costa.

Pun begitu dengan upaya Kylian Mbappe yang menusuk di sisi kanan pertahanan Portugal juga masih bisa ditepis Costa. Sejurus kemudian Rafael Leao melakukan hal yang sama, hanya bolanya masih dihalau bek-bek Prancis.

Baca Juga:  Tampil Gemilang Selama Perhelatan Euro, Spanyol Percaya Diri Hadapi Jerman

Babak kedua, belum ada peluang berarti dari kedua tim yang pernah bertemu di final Euro 2016 ini. Saat gelaran di Prancis itu, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan merebut gelar Piala Eropa perdananya.

Prancis sempat mendapat peluang terbuka lewat sepakan Camavinga dari jarak dekat. Sayang bola melebar dari gawang Diogo Costa. Portugal membalas lewat freekick Ronaldo, namun juga belum bisa mengkonversinya menjadi gol.

Ada insiden dialami Kylian Mbappe yang membuatnya harus mendapat perawatan. Wajah kapten Les Bleus yang mengenakan topeng pelindung tersebut terkena bola sundulan Bernardo Silva.
Hingga laga usai skor tetap 0-0 dan harus berlanjut ke babak tambahan waktu 2×15 menit.

Baca Juga:  Lolos 16 Besar Piala Asia, Timnas Indonesia Tantang Australia

Pada babak tambahan waktu, skor kedua tim tetap 0-0 hingga peluit panjang ditiup wasit Michael Oliver dari Inggris. Pemenang laga harus ditentukan lewat drama adu penalti. Link: Jadwal Lengkap Euro 2024.

Pada drama adu penalti, Ousmane Dembele berhasil membawa Prancis memimpin lebih dulu. Tendangannya mengelabui Diogo Costa yang bergerak ke arah berlawanan. Cristiano Ronaldo membalas dan skor menjadi 1-1 saat dipercaya menjadi penendang pertama Portugal.

Youssouf Fofana membuat Les Bleus unggul 2-1, sebelum disamakan Bernardo Silva yang menjadi penendang kedua.

Prancis kembali unggul saat Kounde sukses menjadi algojo ketiga. Sementara penendang ketiga Portugal Joao Felix gagal penaltinya. Bola tendangannya menerpa tiang gawang.

Bocola membawa Prancis menjauh dengan skor 4-2 saat Diogo Costa gagal membaca arah tendangan pemain yang menggantikan Mbappe itu.

Baca Juga:  Barcelona Tantang Real Madrid di Final Super Spanyol

Mendes sempat membawa asa Portugal tetap terjaga dan menipiskan ketinggalan menjadi 3-4 sebelum Theo Hernandez memastikan Les Bleus ke semifinal usai tendangannya masuk ke gawang Diogo Costa. Portugal tersingkir dengan skor 3-5 (0-0) dari Prancis.

Sementara, Prancis lolos dramatis ke semifinal. Sejak babak penyisihan grup, pasukan Didier Deschamps gagal mencetak gol lewat pemainnya. Termasuk saat mereka menang 1-0 atas Belgia lewat gol keberuntungan A. Tchouameni.

Sementara Portugal yang menang tos-tosan di laga sebelumnya melawan Slovenia, kini harus gagal mengulanginya. Bahkan ini menjadi laga ajang terakhir legenda mereka, Cristiano Ronaldo yang sudah berusia 39 tahun, yang kemungkinan tak akan main di Euro 2028

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

arenadewa arenadewa https://viral-arenadewa.com/promotion/ https://viral-arenadewa.com/register/ arenamega arenamega https://maxwin-arenamega.com/promotion/ https://maxwin-arenamega.com/register/ omega138 omega138 tntslot tntslot https://online-tntslot.com/promotion/ https://online-tntslot.com/register/ https://lib.unismuhluwuk.ac.id/wp-json/ https://snbs.unipasby.ac.id/public/joker123/ https://jurnalmahasiswa.unipasby.ac.id/lib/-/redux/ https://fish.unipasby.ac.id/visi/ https://ft.unipasby.ac.id/ftek/ https://simpekabpsdm.kemendagri.go.id/sgacor/ http://pmb.poltrisdha.ac.id/uploads/files/ https://digilib.stiemuttaqien.ac.id/assets/uploads/files/ https://dummy.smadwiwarna.sch.id/siswa/kelasipa/