Daerah

Program 100 Hari Kerja Beramal, Bupati Bone Launching Mandiri Benih Padi Gratis

168
×

Program 100 Hari Kerja Beramal, Bupati Bone Launching Mandiri Benih Padi Gratis

Sebarkan artikel ini

KABARTA.ID, BONE–– Bupati Bone H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos, M.M., kembali  launching atau meluncurkan program 100 Hari Kerja Beramal sektor Pertanian.

Bupati Bone meluncurkan Mandiri Benih Padi gratis di lokasi penangkar benih di Kelompok Tani Waetuo, Desa Samaelo, Kecamatan Barebbo, Kabupaten Bone, Sabtu (24/5/2025).

 

Hadir Forkopimda Kabupaten Bone, Plt Kepala DTPH Bone, Plt Kepala BKPSDM Bone, Anggota DPRD Bone Usman, Forkopimcam Barebbo, Kepala Desa se Kecamatan Barebbo, serta Kelompok Tani Barebbo.

“Alhamdulillah hari ini kami bersama Forkopimda, Forkopimcam Barebbo, meluncurkan Mandiri Benih Padi yang merupakan program 100 Hari Kerja Beramal,” kata Bupati Bone.

Dia menjelaskan program mandiri benih padi merupakan bantuan kepada petani secara gratis didanai APBD Kabupaten Bone.

Baca Juga:  Indah Apresiasi Kinerja Bidan di Luwu Utara

“Untuk tahap pertama kita berikan di sebagai bentuk kepedulian kepada petani untuk meningkatkan produksi, nanti akan dilanjutkan di perubahan,” kata Bupati Bone.

Mandiri Benih Padi gratis di lokasi penangkar merupakan program andalan dan janji politik Bupati Bone dan Wakil Bupati Bone, Andi Asman Sulaiman – Andi Akmal Pasluddin(Beramal) periode 2025-2030.

 

(Ju)*.

 

Tinggalkan Balasan