AdvertorialDaerah

Perhelatan Porkab Usai, Pj Bupati Bone Harapkan Jadi Event Dua Tahunan Lahirkan Atlet Unggu

138
×

Perhelatan Porkab Usai, Pj Bupati Bone Harapkan Jadi Event Dua Tahunan Lahirkan Atlet Unggu

Sebarkan artikel ini

KABARTA.ID,BONE- Perhelatan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Bone 2024 telah usai, Pj Bupati Bone Drs. Andi Islamuddin menutup Porkab secara resmi pada Senin (31/05/2024), di Baruga La Teya Ri Duni, yang berlokasi di Kompleks Rumah Jabatan Bupati Bone, Jl. Petta Ponggawae, Kota Watampone.

Pj Bupati Bone Harapkan event Porkab menjadi event dua tahunan untuk melahirkan bibit atlet yang unggul di masa mendatang.

“Kita jadikan ini Porkab Bone event 2 tahunan. 2 Tahun ke depan atau tahun 2026 sudah 2 kecamatan yang menjadi penyelenggara,” ujar Pj Bupati Bone Andi Islamuddin usai menutup kegiatan tersebut.

Beliau juga mengungkapkan harapannya agar para atlet terus berlatih dan meningkatkan kemampuan mereka untuk dapat bersaing di tingkat yang lebih tinggi di masa mendatang.

Baca Juga:  Tolak Vaksin di Bone, Petani Tidak Dibagikan Pupuk, Perangkat Desa Ditangguhkan Gajinya

Mantan Inspektur Daerah Pemkab Bone ini, juga menyampaikan apresiasi yang besar kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan Porkab Bone tahun ini.

“Terima kasih dan apresiasi setinggi – tingginya kepada seluruh pihak yang telah mendukung secara penuh Porkab Bone. Kepada atlet yang berprestasi saya berharap bukan hanya ajang perlombaan, semua yang berbakat harus dibina agar bisa berkiprah lebih tinggi lagi,” jelas Pj. bupati Bone

“Atlet yang berprestasi ini semua harus diperhatikan. Jadi pada saat Porprov kita sudah sangat siap. Kemarin Porprov Sinjai kita juara 4, berikutnya harus ada di 3 besar,” harapanya.

Sementara itu Ketua Panitia Porkab Andi Akbar menyebutkan pada pelaksanaan Porkab Bone 2024 memperubtkan sebanyak 834 medali diperebutkan oleh para atlet dari 27 kecamatan.

Baca Juga:  75 PPK Se-Luwu Utara Resmi Dilantik, Wabup Suaib Mansur: Amanah Ini Jangan Disalahgunakan

“Rincian medali yang diperebutkan meliputi 228 medali emas, 228 medali perak, dan 378 medali perunggu. Kompetisi ini mencakup 12 cabang olahraga yang dipertandingkan, menunjukkan semangat dan antusiasme tinggi dari para peserta,”sebutnya.

Sebelumnya, Porkab bone tahun 2024 ini sebelumnya dimulai secara resmi di Stadion La Patau Matanna Tikka pada Sabtu, 25 Mei 2024 lalu.

(AN)*