Bontang – Warga Kelurahan Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, dikagetkan dengan semburan api dari kebocoran pipa gas alam, tepatnya di jalan Bhayangkara depan rumah makan tahun Sumedang, pukul 19.30 wita, Kamis (28/12/2023).
Akibatnya sebuah jembatan kayu hangus terbakar akibat semburan api dan dua warga jadi korban, dari kebocoran gas tersebut.
Salah seorang saksi, Asep mengatakan sejak awal sudah mencium aroma gas di lokasi kejadian.
Namun ia tidak mengetahui kalau sumbernya dari pipa gas yang bocor.
“Bau gas sudah ada sejak tadi pagi, dan kami ketahui kalau ada kebocoran pada pipa gas setelah apinya sudah membesar habis magrib,”jelasnya.
Lantas kata Asep, warga berusaha untuk memadamkan api dengan peralatan seadanya.
Naas, dua warga jadi korban karena terkena sambaran api tersebut sebelum akhirnya pihak Damkar tiba di lokasi.
“Ada dua warga terluka dan sudah dibawa ke rumah sakit,”jelasnya.
Berselang beberapa jam, api berhasil dipadamkan setelah dua unit armada kebakaran dikerahkan.
Hanya saja, kondisi pipa yang masih panas membuat petugas pemadam harus menunggu beberapa jam hingga, pipa dalam keadaan dingin.
“ Sementara kami periksa terkait penyebab kebocoran pipa gas ini,” ucap Burhan, Kepala Unit Pemadam Kebakaran Disdamkartan Bontang.