38 Puskesmas di Kabupaten Bone Sulsel akan terakreditasi di tahun 2023 ini. Proses akreditasi ini secara nasional sempat tertunda karena pandemi.
“38 Puskesmas akan terakreditasi semua tahun ini,”ungkap Sekretaris Dinkes Bone Yusuf saat dihubungi wartawan via WhatsApp belum lama ini.
Yusuf menyebutkan, hingga saat ini, dari 38 PKM, tinggal 9 PKM yang belum survei atau diakreditasi. Dan saat ini sementara jalan terus untuk disurvei.
“Besok 3 lagi PKM yang akan disurvey. Kita bahkan klinik yang kerja sama BPJS 6 telah diakreditasi,”ungkapnya.
Ia menjelaskan, akreditasi adalah penilaian untuk mendapatkan pengakuan dari lembaga independen eksternal. Penilaian terkait faskes berjalan sesuai standar/ keselamatan pasien.
“Semua secara nasional dimulai tahun ini karena sempat tidak dilaksanakan karena pandemi. Dan semua akan kita selesaikan sampai akhir 23 ini,”jelasnya
“Dengan terakreditasinya seluruh PKM, maka diharapkan agar pelayanan yang diberikan kepada masyarkat semakin baik dan sesuai standar yang ada,”pungkasnya.*